Sunday, 27 December 2015

Cara Menurunkan Berat Badan Secara alami

Cara Menurunkan Berat Badan Secara Alami

Halo halo, pos ini akan membahas tentang cara menurunkan berat badan secara alami. Pertama perlu kita ketahui menurunkan berat badan secara alami membutuhkan kesabaran, kemauan, niat dan keuletan. menurunkan berat badan tidak bisa dilakukan secara instan. Tentunya hasil dari usaha- usaha tadi adalah anda memiliki berat badan ideal, hidup yang lebih sehat, dan tentunya kepercayaan diri bertambah.

Cara Menurunkan Berat Badan Secara Alami



Tingkat keberhasilan menurunkan berat badan tergantung pada anda sendiri. Jika anda cepat bosan atau tidak bisa menerapkan aturan untuk diri anda maka bisa dipastikan Anda akan gagal dan tidak akan mendapatkan hasil sesuai target. Karena kebanyakan orang bersemangat di awal kemudian menyerah saat menjalaninya.

Sebenarnya ada banyak cara menurunkan berat badan secara alami yang dapat anda lakukan. Cara tersebut mulai dari olahraga, menjaga asupan makan, dan juga melakukan diet. Meskipun cukup menyiksa namun cara-cara tersebut telah terbukti memberikan hasil tanpa efek samping. Beberapa olahraga yang dapat menurunkan berat badan yakni seperti jogging, bersepeda, berenang, dan masih banyak lagi. Nah berikut adalah beberapa tips dan cara menurunkan berat badan dengan cepat secara alami untuk anda :

1. Utamakan mengkonsumsi air putih
Air putih mampu menjadi solusi tepat untuk anda yang ingin menurunkan berat badan. Caranya, anda dapat mengkonsumsi air putih sebelum makan, hal ini membuat rasa lapar anda sedikit berkurang dan apabila anda merasa mudah lapar dan biasa mengemil, maka ganti cemilan anda dengan air putih. ini adalah cara menurunkan berat badan secara alami yang pertama

2. Atur Pola Makan Anda

Beberapa makanan yang disarankan sebagai cara menurunkan berat badan secara alami, antara lain:
  • Beragam buah dan sayur minimal 5 porsi sehari atau secara ideal 7-9 porsi. Anda dapat menjadikannya bahan camilan di antara waktu makan.
  • Pilih karbohidrat, seperti roti, nasi, sereal, kentang dan pasta sebagai sepertiga dari porsi makan. Jenis terbaik adalah yang terbuat dari biji utuh.
  • Pilih sumber protein rendah lemak, seperti ikan. Makanlah ikan 2-3 kali seminggu. Beberapa jenis yang dapat Anda pilih adalah salmon, tuna, dan ikan tenggiri. Pilihan lain adalah telur, daging unggas, produk susu rendah lemak, daging tanpa lemak, dan kacang-kacangan.
Sebaliknya ada beberapa jenis makanan yang perlu Anda hindari selama menurunkan berat badan:
  • Batasi daging dengan lemak, keju, mentega, susu, makanan yang digoreng dan sebagainya. Pilih yang memiliki kandungan kalori lebih rendah, seperti daging dada ayam, susu rendah lemak, dan makanan yang dibakar atau dipanggang.
  • Hindari makanan asin atau menambahkan garam pada makanan.
  • Cokelat, biskuit, kue, dan makanan serta minuman manis lain sebaiknya dihindari.
  • Makanan tinggi lemak, seperti makanan siap saji, hanya boleh dikonsumsi secara terbatas
 3. Mulailah Berolahraga

Orang dewasa yang berusia 19-64 tahun direkomendasikan melakukan aktivitas aerobik seperti berjalan atau bersepeda sekitar 150 menit per minggu. Porsi ini tentu bisa ditingkatkan secara bertahap jika Anda berniat menurunkan berat badan. Lakukanlah olahraga yang anda sukai dan ajak lah teman-teman anda supaya bisa anda bisa lebih rajin lagi berolahraga.
Jika Anda memiliki kondisi kesehatan khusus, sebaiknya konsultasikan dengan dokter sebelum memulai berolahraga. Minta saran terbaik untuk jenis dan porsi waktu yang tepat untuk Anda.

4. Kurangi nafsu makan anda
Nafsu makan berlebihan merupakan salah satu penyebab berat badan anda naik secara drastis. Untuk itu sebaiknya anda mengurangi nafsu makan, ada beberapa cara yang dapat anda lakukan.

5. Jangan Lupa Sarapan
 Sarapan pagi sangat penting sebagai sumber energi utama. Jika Anda melewatkan sarapan, maka dapat memicu untuk makan lebih banyak dan ngemil sembarangan. Namun karena sedang diet, jadi hindari makanan berlemak tinggi. Mulai sarapan dengan setangkup roti gandum panggang isi dadar 1 butir telur, ditambah 1 mangkuk salad. Atau bisa menggunakan menu alternatif lain seperti 100 gram nasi dengan 1 potong ikan ditambah 1 mangkuk sayur. Ini adalah Cara menurunkan berat badan secara alami yang saya berikan.

Semoga Pos ini bermanfaat untuk anda terima kasih,

sumber dari :
http://www.cara-kesehatankecantikan.com
http://www.alodokter.com/


EmoticonEmoticon